FamilyParenting

41 Raport Merah Orangtua

Bagikan Ini :
KESALAHAN ORANGTUA 16 (ENAM BELAS)

MEMAKLUMI KARENA DIDEPAN ORANG BANYAK

Hmmm…ini biasanya sering terjadi karena Anda gengsi atau takut dikatakan orangtua yang keras, atau orangtua yang buruk. Maksudnya seperti ini. Suatu ketika anak Anda berbuat usil, mengganggu orang lain atau menjatuhkan barang di depan orang, akhirnya karena di depan orang banyak Anda tidak enak menegur anak Anda dengan tegas. Anda cenderung mengatakan : “Maaf ya, maklumlah namanya juga anak-anak, jadi ya seperti itu”…(cie…cie…biar tampak jadi orangtua yang sayang anak)…

BAGAIMANA DAMPAKNYA BAGI ANAK?

Jika hal tersebut terjadi seperti hal diatas tahukah Anda apa akibatnya bagi anak? Anak Anda akan berfikir bahwa tindakan yang dia lakukan saat itu adalah benar, karena Anda sebagai orangtua tidak menegurnya. Maka yang terjadi anak Anda akan selalu mengulanginya lagi saat di depan umum karena dia tahu bahwa Anda tidak akan berani menegurnya dengan tegas. Ini akan sangat buruk sekali jadinya untuk tumbuh kembangnya anak Anda kedepannya nanti.

APA YANG SEBAIKNYA DILAKUKAN AYAH/BUNDA?

Anda mustinya tidak perlu gengsi atau takut disebut orangtua yang galak atau orangtua yang otoriter. Kalau mau negur ya tegur aja, tidak perduli ada orang atau tidak. Kita sebagai orangtua wajib mendidik setiap anak kita tanpa terkecuali dimanapun itu berada. Jangan karena di depan banyak orang Anda terus memaklumi ulah salah anak Anda. Lakukan hal ini sedini mungkin, karena jika Anda lakukan saat dia beranjak dewasa itu akan membuat Anda kesulitan. Karena karakter anak lebih mudah dibentuk mulai kecil dari pada usia remaja apalagi dewasa.

Halaman Selanjutnya Kesalahan Orangtua 17 (tujuh belas)

bening psikologi
Bagikan Ini :

Bening Psikologi

Phobia, masih bingung menentukan jurusan, sakit hati, trauma, dihantui masa lalu, cemas, khawatir, sakit tak kunjung sembuh, dll. Konsultasikan di klinik Psikologi Bening

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!